Saturday, September 10, 2011

Arti kebahagiaan

Hari-hari ini saya banyak merenungkan arti dari kebahagiaan. 

Menurut Andrew Matthes dalam bukunya "Being happy" menjelaskan bahwa "Yang menentukan kebahagiaan kita bukanlah apa yang terjadi pada kita, melainkan bagaimana reaksi kita terhadap hal-hal yang terjadi pada kehidupan kita. Kita juga bertanggung jawab atas kebahagiaan itu sendiri. Untuk bahagia, kata Andrew, Fokuskan pikiran kita pada pikiran-pikiran bahagia, kita adalah pengendali pikiran kita sendiri."

Saya setuju dengan pendapatnya bahwa kebahagiaan bukanlah apa yang terjadi pada kita, melainkan bagaimana reaksi kita terhadap hal-hal yang akan terjadi pada kehidupan. Tapi kalau fokus pada pikiran bahagia, padahal sedang mengalami banyak masalah/kesulitan, apa bisaaa???

Teman-teman sadar nggak, kalau dunia ini menetapkan standar-standar kebahagiaan untuk manusia? coba cek beberapa hal yang terpikirkan oleh saya berikut ini (boleh ditambahkan kalo ada yang terpikirkan yang lain)